Aktifis NU Gelar Doa dan Nonton Bareng di Gedung PBNU
NU Online · Ahad, 26 Desember 2010 | 07:18 WIB
Semangat untuk mendukung kemenangan timnas Indonesia telah menggelora di seluruh tubuh rakyat Indonesia. Para aktifis NU juga akan memberi dukungan melalui doa bersama sekaligus nonton bareng.
Acara akan dimulai sekitar pukul enam dengan doa bersama untuk kemenangan timnas Indonesia, dilanjutkan dengan makan malam yang telah disediakan oleh panitia<>.
Agus Toyyib, panitia acara menjelaskan, pihaknya telah membeli dua ekor kambing dan puluhan ekor ayam untuk disate guna meramaikan acara ini.
“Acara ini terbuka untuk aktifis dan warga NU, silahkan datang ke lantai 8 gedung PBNU malam ini,” katanya.
Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj dan jajaran pengurus PBNU lainnya direncanakan hadir untuk ikut menyaksikan timnas berlaga mengharumkan nama bangsa. (mkf)
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Menyambut Idul Adha dengan Iman dan Syukur
2
Buka Workshop Jurnalistik Filantropi, Savic Ali Ajak Jurnalis Muda Teladani KH Mahfudz Siddiq
3
Lembaga Falakiyah PBNU Rilis Data Rukyatul Hilal Awal Dzulhijjah 1446 H
4
Khutbah Jumat: Relasi Atasan dan Bawahan di Dunia Kerja menurut Islam
5
Khutbah Jumat: Menanamkan Nilai Antikorupsi kepada Anak Sejak Dini
6
Ojol Minta DPR RI Tekan Menhub Revisi Dua Aturan soal Transportasi Online
Terkini
Lihat Semua